Apel Pagi Virtual 13 September 2021 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Banjarnegara

Sebagai upaya meningkatkan kualitas data dan pelayanan kami kepada Anda, mohon mengisi Survei Kebutuhan Data (SKD) di sini 

Pelayanan rekomendasi statistik secara online bisa diakses melalui romantik.web.bps.go.id

Untuk mendapatkan data BPS, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Banjarnegara, Jl. Selamanik No. 33 Banjarnegara pada hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30 WIB

Apel Pagi Virtual 13 September 2021

Apel Pagi Virtual 13 September 2021

13 September 2021 | Kegiatan Statistik Lainnya


Apel Pagi Virtual #SemangatSenin
13 September 2021, Apel virtual diikuti oleh seluruh pegawai BPS Kabupaten Banjarnegara yang dilaksanakan untuk mengawai rangkaian kegiatan seminggu ke depan. Amanat Apel yang disampaikan oleh Ibu Ratna Setyowati selaku kepala BPS Kabupaten Banjarnegara pagi ini merupakan materi dari Direktur Statistik Kesejahteraan Rakyat diantaranya,
- Penguatan kapasitas melalui Strategi Nasional Pembangunan Statistik Indonesia - SNPSI
- Upaya implementasi SNPSI dilakukan melalui empat jenis, yaitu; pertama, perwujudan Sistem Statistik Nasional yang efektif, efisien dan andal, kedua, peningkatan keragaman data statistik secara luas, ketiga, pemanfaatan statistik secara luas untuk perumusan kebijakan, perencanaan dan pengambilan keputusan, dan keempat, peningkatan sumber daya pendukung.

Kepala BPS Banjarnegara menyampaikan pentingnya peran strategis data Susenas maupun data lain yang dihasilkan oleh BPS baik pada level nasional maupun internasional, dan untuk terus memperkuat kualitas data statistik diperlukan kepedulian, kerjasama dan sinergi positif untuk bahu-membahu untuk mewujudkan data berkualitas diantara sesama insan BPS, baik melalui sosialisasi di media sosial maupun menjadi responden yang peduli dan bertanggung jawab terhadap informasi yang diberikan.
Terima kasih~
#apelpagivirtual
#apelpagibps
#bpsbanjarnegara
#bpsprovjateng
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Banjarnegara (Statistics of Banjarnegara Regency)Jl. Selamanik 33 Banjarnegara 53415 Provinsi Jawa Tengah

Telp (62-286) 591893

Faks (62-286) 592816

Mailbox : bps3304@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik