11 Juni 2020 | Kegiatan Statistik
(11/6) Dalam rangka memberikan pembekalan kepada petugas tentang konsep dan mekanisme pendataan, pada hari Kamis, 11 Juni 2020 telah dilaksanakan briefing petugas PODES 2020 di Aula BPS Kabupaten Banjarnegara. Briefing dibuka oleh Kepala BPS Kabupaten Banjarnegara, Ratna Setyowati, S.Si, MT, MA didampingi oleh Kepala Seksi Statistik Sosial, Ir. Tri Yudhiyanti dan Marlianto Eko Basuki, SE selaku pemberi materi pada briefing kali ini. Briefing diikuti oleh pengawas yang terdiri dari organik BPS dan Mitra BPS sebagai Pencacah
Pada Pembukaan briefing, Ibu Ratna menyampaikan bahwa briefing ini untuk dapat dioptimalkan pelaksanaannya, selain untuk menyerap materi dari pemateri, juga dijadikan ajang koordinasi komunikasi antara pencacah dengan pengawas.
Adapun tujuan dari kegiatan PODES 2020 adalah Menyediakan data dasar untuk menghitung Indeks Kesulitan Geografis (IKG) sebagai salah satu variabel alokator Dana Desa, sekaligus Menyediakan data untuk DDA, khususnya data infrastruktur seperti fasilitas pendidikan dan fasilitas kesehatan. Sedangkan untuk level Provinsi dapat ditampilkan data Indek Desa (ID).
Cakupan kegiatan meliputi seluruh wilayah administrasi setingkat desa atau kelurahan. Dan yang menjadi responden dalam kegiatan adalah aparat desa/kelurahan. Kegiatan pendataan PODES 2020 dijadwalkan dari tanggal 15 Juni – 17 Juli 2020.
#bpskabbanjarnegara
#bpsprovjateng
#bps_statistics
#briefing_podes
Berita Terkait
Briefing Petugas IMK Tahunan 2021
Briefing Petugas Pengolahan Susenas Maret 2021
Briefing Petugas Editing Coding Susenas Maret 2021
PEMANTABAN PETUGAS PODES 2021
Briefing Petugas KSA Padi dan Refreshing Petugas KSA Jagung BPS Kabupaten Banjarnegara
Briefing Petugas Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2022
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Banjarnegara (Statistics of Banjarnegara Regency)Jl. Selamanik 33 Banjarnegara 53415 Provinsi Jawa Tengah
Telp (62-286) 591893
Faks (62-286) 592816
Mailbox : bps3304@bps.go.id
Tentang Kami